Apron Kerja Las Safety
Pengelasan adalah sebuah ikatan karena adanya proses metalurgi pada sambungan logam paduan dalam keadaan cair. Dari pengertian tersebut dapat tersimpulkan lebih lanjut bahwa pengertian las adalah sebuah sambungan setempat dari beberapa batang logam dengan menggunakan energi panas baik sumbernya dari panas aliran listrik maupun api dari pembakaran gas.
Proses pengelasan adalah salah satu pekerjaan yang mempunyai banyak resiko atau bahaya cukup besar. Karena saat proses pengelasan berlangsung, maka bahaya seperti asap, cahaya pengelasan, panas dan bahaya listrik akan timbul. Oleh karena itu jika tidak menggunakan alat keselamatan las, maka akan membahayakan keselamatan saat bekerja.
Jenis jenis alat keselamatan kerja las yang dapat anda gunakan adalah helm las atau topeng las, sarung tangan las, apron, safety shoes atau sepatu safety dan baju kerja. Untuk yang masih belum mengetahui tentang macam macam peralatan atau pakaian kerja las dan fungsinya, berikut adalah penjelasan singkatnya :
Pakaian Kerja Las atau Apron
Pakaian kerja las adalah pakaian yang dapat melindungi seluruh bagian tubuh dari panas dan percikan las. Selain itu terdapat Apron sebagai tambahan, apron dada dan apron lengan ini terbuat dari bahan kulit. Karena jika dari kain biasa maka pakaian akan lubang, hal ini karena tingginya temperatur percikan las.
Sarung Tangan Las ( Welding Gloves )
Welding gloves atau sarung tangan las adalah sarung tangan yang biasanya khusus untuk proses pekerjaan las. Bahan sarung tangan las terbuat dari kulit atau bahan sejenis asbes dengan tingkat kelenturan yang baik. Welding gloves berfungsi untuk melindungi kedua tangan dari percikan las atau spater dan panas material yang dihasilkan dari proses pengelasan.
Jika pada beberapa produk sebelumnya yang berkaitan dengan safety welding ada beberapa jenis apron, mulai dari apron PVC, alumunium, vinyl, dan lain lain. Ada lagi jenis apron yang terbuat dari bahan kulit elastis tahan panas dan memiliki desain secara khusus untuk kebutuhan pengelasan. Bentuk dan cara pakainya juga sama, hanya beda dari sisi bahan yang digunakan.
Apron Kerja Las Safety tersedia di SAFETY MART INDONESIA. Kunjungi dan dapatkan apron pelindung saat pengelasan secara langsung.